Terlaksananya Program GENTING, Bayi GA Mendapat Perhatian Khusus Oleh Pemerintah Desa Walakone

oleh -14 Dilihat
oleh

SBB, MPNews.com – Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) lewat Dinas P3A2KB Kabupaten Seram Bagian Barat melaksanakan kegiatan GENTING (Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting) bagi anak-anak penderita stunting di Kabupaten SBB.

Salah satu kegiatan GENTING dilaksanakan di Desa Walakone, Kecamatan Taniwel Timur dengan pemberian makanan tambahan (PMT) secara rutin selama tiga (3) bulan kepada salah satu penderita stunting bayi GA.

Bayi GA adalah penderita stunting yang hampir merujuk kepada kekurangan gizi. Kondisi bayi GA sangat menarik perhatian bagi Pejabat Desa Walakone dan Ketua TP-PKK Desa Walakone sehingga dengan menggunakan biaya pribadi, kondisi bayi GA bisa teratasi.

Anggaran untuk Pemberian Makanan Tambahan bagi bayi GA ini diberikan kepada kader KB tim Pendamping Keluarga (TPK) Desa Walakone untuk mengolahnya menjadi makanan bergizi untuk bayi GA selama tiga (3) bulan secara rutin.

Di lain sisi bayi GA juga dipantau dan diperiksa secara berkala oleh Bidan TPK pada Desa Walakone dengan berharap Bayi ini dapat bertumbuh sesuai dengan harapan. (MP/GK)