Perkuat Kampung KB, BKKBN Maluku Tekankan Peningkatan Kualitas dan Pelaporan

oleh -6 Dilihat
oleh

Ambon, MPNews.com – BKKBN Provinsi Maluku menekankan pentingnya peningkatan kualitas dan pelaporan sebagai salah satu fokus utama penguatan Kampung Keluarga Berkualitas di tahun 2025.

Hal ini disampaikan dalam kegiatan Fasilitasi dan Pengembangan Kampung Keluarga Berkualitas yang dilaksanakan di Kota Ambon, Senin (7/7/2025) dengan melibatkan OPD, petugas PKB/PLKB, P3K, serta Tim Kerja Pengendalian Penduduk dari kabupaten/kota se-Maluku.

Kepala Perwakilan Kemendukbangga/BKKBN Provinsi Maluku, dr. Mauliwaty Bulo, M.Si., menyampaikan bahwa capaian pembentukan Kampung Keluarga Berkualitas pada tahun 2024 telah mencapai 89,98 persen dari target.

Meski angka tersebut menunjukkan progres signifikan, penguatan aspek kualitas dan pelaporan kini menjadi prioritas utama.

“Berdasarkan analisis yang dilakukan di pusat, masih rendahnya capaian klasifikasi mandiri dan/atau berkelanjutan disebabkan pada masih rendahnya tingkat pelaporan.Oleh sebab itu, pelaporan menjadi bagian terpenting yang harus menjadi perhatian pengelola Kampung Keluarga Berkualitas,” tegas dr. Mauliwaty.

Ia juga menekankan pentingnya pembinaan yang berkelanjutan untuk memastikan kampung tidak hanya terbentuk secara administratif, tetapi benar-benar menjadi wadah implementasi program prioritas pembangunan keluarga.

“Selain pembentukan, pembinaan yang berkelanjutan perlu dilakukan agar Kampung Keluarga Berkualitas menjadi miniatur Kemendukbangga/BKKBN dapat kita wujudkan,” ujarnya.

Lanjutnya, transformasi kelembagaan menjadi Kementerian Kependudukan dan Pembangunan Keluarga (Kemendukbangga) memperkuat mandat agar seluruh intervensi pembangunan keluarga dilakukan secara terintegrasi di tingkat kampung.

“Kita bersama-sama bertanggung jawab untuk mengawal optimalisasi penyelenggaraan Kampung Keluarga Berkualitas sebagai ujung tombak program Bangga Kencana dan upaya percepatan pembangunan manusia berbasis keluarga,” tambahnya.

Kegiatan fasilitasi ini juga menjadi ruang konsolidasi dalam mendorong penerapan program Quick Wins di Kampung Keluarga Berkualitas, dengan menekankan kolaborasi antarsektor, sinergi lapangan, dan pelaporan berbasis sistem.

Dengan komitmen dan koordinasi yang kuat, BKKBN Maluku berharap kampung-kampung keluarga berkualitas di Provinsi Maluku dapat terus tumbuh, tidak hanya dari sisi jumlah, tetapi juga dalam hal keberlanjutan dan ketepatan data. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.